Optimasi Digital Marketing Melalui Facebook Ads Program Studi Bisnis Digital Untuk UMKM di Kabupaten Tegal

Sebagai salah satu bagian dari tridharma perguruan tinggi, program studi Bisnis Digital Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Bhamada menyelenggarakan kegiatan pengabdian kepada masyarakat dengan tema “Optimalisasi Digital Marketing Melalui Facebook Ads Untuk UMKM di Kabupaten Tegal”. Acara diselenggarakan di sekretariat KEKAR dan dihadiri puluhan UMKM dari berbagai bidang di kabupaten Tegal.

Acara ini bertujuan untuk membuka mata para pelaku UMKM di kabupaten Tegal tentang pentingnya optimalisasi digital marketing melalui Facebook Ads atau iklan berbayar Facebook. Kami dari program studi Bisnis Digital ingin mematahkan pendapat umum bahwa iklan berbayar Facebook itu mahal, padahal jauh lebih murah ketimbang iklan konvesional seperti brosur.

Materi dibawakan oleh Andika Chandra, S.Kom., M.T.I selaku ketua pengusul kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini, sekaligus sebagai praktisi digital marketing. Banyak pertanyaan-pertanyaan yang diajukan oleh peserta berkaitan dengan Facebook Ads menandakan mereka antusias mengikuti materi ini. Besar harapan kami supaya para pelaku UMKM di kabupaten Tegal bisa mulai aktif untuk mempromosikan produknya melalui channel iklan berbayar Facebook ini.

Kedepannya, program studi Bisnis Digital akan terus melakukan kegiatan seperti ini sebagai bagian dari kontribusi kami kepada UMKM di Kabupaten Tegal.

X